Peretas bisa menggunakan kemampuannya untuk hal baik dan jahat. Peretas kategori baik biasanya disewa berbagai perusahaan untuk menguji integritas sistemnya. Perihal baik dan berprestasi, tercatat lima orang peretas yang masuk dalam sejarah. Berikut tokoh-tokoh itu.
Stephen Wozniak
‘Woz’ terkenal sebagai ‘Steve Jobs yang lain’ di Apple. Ia dianugerahi gelar doktor dan National Medal of Technology dari Kettering University dan Nova Southeastern University. Woz juga berhasil masuk National Inventors Hall of Fame pada 2000.
Woz memulai aksi hacking membuat kotak biru, perangkat untuk bypass mekanisme pengubah telepon untuk melakukan panggilan gratis jarak jauh.
Tim Barners-Lee
Peretas ini terkenal sebagai pencipta World Wide Web (www), sistem yang kita gunakan untuk akses situs, dokumen dan data di internet. Pria ini mendapat banyak penghargaan dan paling terkenal adalah, Millenium Technology Prize.
Pria yang juga menjadi mahasiswa Oxford University ini pertama kali tertangkap basah melakukan aksi hacking bersama temannya. Menurut laporan w3, Woz membuat komputer pertamanya dengan besi solder, gerbang TTL, prosesor M6800 dan televisi kuno.
Linus Torvalds
Pria ini terkenal sebagai bapak Linux, sistem operasi (OS) berbasis Unix. Torvalds yang menyebut dirinya sendiri ‘teknisi’ ini mengatakan, aspirasinya sederhana, yakni ingin bersenang-senang membuat OS terbaik yang ia bisa.
Pria ini pertama memiliki komputer Commodore VIC-20, komputer rumah 8-bit. Kemudian berganti Sinclair QL dan Wikipedia melaporkan, ia memodifikasi Sinclair ‘secara ekstensif, teruma pada OS-nya’.
Richard Stallman
Pria ini terkenal atas GNU Project yang ia buat untuk mengembangkan OS gratis. Dalam hal ini, Stallman dikenal sebagai Bapak Software Gratis. Pria yang memilih dipanggil ‘rms’ ini pertama kali melakukan hacking di MIT.
Tsutomu Shimomura
Peretas ini mendadak terkenal dengan cara tak menyenangkan, yakni dibajak Kevin Mitnick. Atas serangan ini, Shimomura berhasil membantu FBI menangkap Mitnick. (inilah)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar